TEKNIK DASAR TRADING DENGAN PIN BAR YANG POWERFULL
Strategi forex kali ini kita akan membahas sebuah strategi pengenalan metode pin bar dalam trading forex dan cara menggunakannya dengan efektif.
Karena pin bar merupakan strategi yang juga banyak di pakai para trader dan terbukti bisa meraup profit puluhan bahkan ratusan pip.
Pin bar bisa terjadi dalam setiap pergerakan harga,
dan jika kita telah terbiasa menemukan formasinya, kita bisa dengan mudah menerapkannya dalam trading. Pin bar adalah bar yang berada ditengah dari formasi 3 bar yang sering terbentuk pada pergerakan harga dalam chart candlestick ataupun bar chart.
Karakteristik formasi dari sebuah pin bar :
- Harga open dan harga close pin bar berada didalam atau sangat dekat dengan range harga bar pertama dan bar ketiga.
- Harga open dan harga close pin bar saling berdekatan, makin kecil jaraknya makin bagus.
- Ekor pin bar (garis panjangnya) keluar menonjol diantara kedua bar yang mengapitnya, makin panjang makin akurat.
Berikut adalah beberapa contoh formasi bullish reversal dan bearish reversal pin bar.
Contoh berikut dibuat dalam bar chart karena gerak harga (price action) dalam formasi bar relatif lebih tampak. Ekor yang panjang menggambarkan penolakan pasar pada level tertentu.
Pada contoh berikut ini pin bar-pin bar yang terbentuk pada trend yang dominan bisa bekerja dengan sangat bagus, juga perhatikan pada koreksi reversal yang juga terbentuk sebuah pin bar dan dinamai counter-trend pin bar, yang juga bekerja sesuai karakteristik pin bar.
Nah sekarang kita coba Trading dengan menggunakan formasi pin bar
Untuk masuk pasar dengan memanfaatkan formasi pin bar adalah cukup mudah asalkan karakteristik sebuah formasi pin bar seperti tersebut diatas terpenuhi. Jadi kita cukup mencermati apakah terbentuk formasi pin bar pada 3 bar yang terjadi secara berurutan. Agar lebih akurat, dianjurkan untuk masuk pasar dengan formasi pin bar yang didukung oleh indikator yang lain, semisal trend line, level-level support dan resistance, moving average atau level-level dari fibonacci retracement.
Untuk Timing masuk pasar dan level stop loss.
Untuk formasi bearish pin bar: kita masuk sell setelah harga menembus level terendah dari pin bar, dan stop loss diset sedikit diatas level tertinggi ekor pin bar.
Untuk formasi bullish pin bar: kita open buy setelah level tertinggi pin bar ditembus, dan stop loss kita set sedikit dibawah level terendah ekor pin bar.
Formasi pin bar dalam candlestick chart
Formasi pin bar dalam candlestick chart adalah sama persis dengan bar chart, hanya berbeda pada penamaan atau terminologinya saja.Untuk formasi bearish reversal pin bar biasa disebut dengan inverted hammer long wicked doji, long wicked gravestone, atau shooting star. Pada formasi bullish reversal pin bar disebut dengan hammer, long wicked doji, atau long wicked dragonfly.
Contoh formasi pin bar yang terbentuk dalam candlestick chart:
Formasi pin bar bisa bekerja dengan baik pada hampir semua time frame trading, tetapi sangat powerful pada time frame daily. weekly dan paling rendah 4 hour.
Nah silahkan bisa anda kreasikan sendiri teknik pinbar ini dengan di gabungkan indikator lain, siapa tau hasilnya lebih akurat. semoga berhasil
0 Response to "TEKNIK DASAR TRADING DENGAN PIN BAR YANG POWERFULL"
Post a Comment